Penyusunan Rapor Projek Profil Pelajar Pancasila dan Budaya Kerja (P5SBK) pada Aplikasi Rapor-SP

Dalam rangka memenuhi kebutuhan pengguna Aplikasi Rapor-SP untuk mengelola nilai rapor pada kurikulum Sekolah Penggerak, Kurikulum Prototipe/Kurikulum Merdeka atau kurikulum pusat keunggulan, kali ini saya mencoba memberikan sedikit informasi terkait updater Rapor-SP Versi 2022.

Perubahan yang tersedia pada aplikasi Rapor-SP Versi 2022 diantaranya :

  • Memberikan akses admin/wali untuk melakukan perubahan nama siswa dan menambahkan data yang belum tersedia di dapodik.
  • Penambahan Fitur Pengelompokan mapel untuk menggabungkan beberapa mapel menjadi 1 mapel.
    Dengan fitur ini memungkinkan guru mapel fisika, biologi maupun kimia untuk entri nilai permapel sesuai kelas yang diampu, namun output yang dihasilkan adalah menjadi 1 yaitu IPA (pada Rapor). demikian juga untuk mapel IPS.
  • Menambah Fitur Pembobotan Nilai Formatif, Sumatif dan PAS pada saat proses kirim nilai.
  • Update database untuk memenuhi kebutuhan rapor projek
  • Perbaikan pada backup dan restore data rapor
  • Penambahan fitur Rapor Projek (P5SBK) untuk mengelola nilai projek dan rapor projek penguatan profil pelajar pancasila.
Perkembangan update aplikasi hingga saat ini (februari 2022) masih dalam tahap ujicoba terbatas dan finalisasi serta penyusunan panduan.
Target penyelesaian dan launching updater aplikasi Rapor-SP V.2022 adalah Akhir Maret 2022.
Untuk memberikan gambaran terkait pengelolaan Rapor Projek pada Aplikasi Rapor-SP V.2022, berikut saya tampilkan Video panduan pengelolaan Rapor Projek.
Silahkan disimak dan dicermati serta dipahami terlebih dahulu sebelum mengerjakan rapor projek.


Video Asli ada dichanel youtube Fisika Smanda.
Silahkan Suport chanel youtube kami dengan Subcribe chanel Fisika Smanda serta like, coment dan share video-video kami untuk memberikan manfaat bagi orang-orang yang membutuhkan.
Terimakasih.
Salam dan Bahagia.


Comments

  1. link download aplikasinya mana pak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada di tulisan sebelumnya, cek tulisan yang terkait dengan Rapor-SP dengan mengklik menu Rapor SP.

      https://paseksmanda.blogspot.com/search/label/Rapor%20Sekolah%20penggerak

      Delete
  2. di sekolah kami tidak ada pembentukan kelompok siswa. siswa bebas memilih, namun tetap memilih 3 projek berbeda (dgn tema berbeda2). apa saya perlu membuat klmpok belajar sesuai jumlah projek? (Contoh : projek1-gogreen, projek1-menjahit, projek1-dll, projek2-gogreen, projek2-menjahit, projek2-dll, projek3-... dst)

    yang kedua, apa tidak cara mudah utk menginput siswa ke projek masing-masing itu, karena saya lihat di klik 1". apalagi di kasus saya, 1 kelas belum tentu memilih projek yg sama

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Release Instaler dan Updater Aplikasi Rapor SP Versi 2023.F

Release Aplikasi Rapor SP - Rapor Kurikulum Merdeka Versi 2023

Panduan Lengkap Rapor SP Versi 2023

Patch Rapor SP untuk Sertifikat UKK

Aplikasi Gratis | Pemilihan Mata Pelajaran Pilihan untuk SMA Pelaksana Kurikulum Merdeka