1.2.a.4.1. Eksplorasi Konsep - Diskusi Mandiri Eksplorasi Konsep

Berikut ini merupakan Tulisan Eksplorasi Konsep yang saya buat sebagai bagian dari tugas modul 1.2.a.4.1 Eksplorasi Konsep dalam pembelajaran Calon Guru Penggerak Angkatan 4 Kabupaten Karangasem.

  1. Menurut saya hubungan antara profil pelajar Pancasila dengan peran serta nilai guru penggerak saling berhubungan erat. Guru penggerak yang telah memahami dan menjiwai serta mampu menumbuhkan nilai-nilai Mandiri, Reflektif, Kolaboratif, Inovatif, serta Berpihak pada Murid akan menguatkan karakter dan kopetensi yang telah dimiliki oleh guru tersebut. Dengan berbekal nilai-nilai tersebut seorang guru penggerak akan mampu menjalankan perannya baik sebagai pemimpin pembelajaran, menggerakkan komunitas, menjadi coach dan mentor bagi guru lainnya, mendorong kolaborasi antar guru maupun menjadi pemimpin murid.
    Dengan kemampuan guru seperti hal ini sudah pasti mampu mewujudkan merdeka belajar dan akan dapat menjadi soritauladan dan penuntun bagi siswa dalam  mengembangkan kompetensi siswa maupun pengembangan profill pelajar pancasila.

  2. Yang saya lakukan Jika ada rekan Guru ataupun Kepala Sekolah yang kurang mendukung dalam menjalankan peran sebagai Guru Penggerak  adalah memulai dari diri sendiri, melakukan intropeksi dan refleksi terkait alasan mengapa dukungan tersebut tidak mendukung kemudian mencoba melakukan pendekatan personal maupun kolaboratif untuk menyampaikan dan menyamakan visi dan misi dalam mewujudkan program guru penggerak. Dengan melakukan pendekatan personal diharapkan guru ataupun kepala sekolah mengetahui dan memahami peran guru penggerak utamanya untuk melakukan perubahan dalam dunia pendidikan ke arah yang lebih baik. Untuk lebih meyakinkan akan peran guru penggerak, saya akan mencoba memberikan contoh riil dalam bentuk aksi nyata utamanya dalam menjalankan peran sebagai pemimpin pembelajaran dan secara perlahan-lahan mengajak guru-guru lain untuk mencoba mengimplementasikan di kelas dan sekolah agar mampu menumbuhkan merdeka belajar dan mampu menjadi teladan dalam mewujudkan terbentuknya profil pelajar pancasila.

Comments

Popular posts from this blog

Release Instaler dan Updater Aplikasi Rapor SP Versi 2023.F

Release Aplikasi Rapor SP - Rapor Kurikulum Merdeka Versi 2023

Panduan Lengkap Rapor SP Versi 2023

Patch Rapor SP untuk Sertifikat UKK

Aplikasi Gratis | Pemilihan Mata Pelajaran Pilihan untuk SMA Pelaksana Kurikulum Merdeka